Latest News

288 Calon Haji Bukittinggi Telah Lunasi BPIH

Calon haji Bukittinggi, Hingga saat ini masih mengenai Pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH). Untuk calon haji khususnya yang terdapat di kota Bukittinggi (Sumatra barat) telah melakukan pelunasan BPIH oleh sebanyak 288 calon haji untuk pemberangkatan musim haji 2017.

288 Calon Haji Bukittinggi Telah Lunasi BPIH

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (kemenag) Bukittinggi, yakni M Arsyad di Bukittinggi, sudah ada sebanyak 288 calon haji Bukittinggi telah lunasi BPIH mengatakan untuk pelunasan dilakukan sudah sejak pada 10 April hingga 5 Mei 2017 untuk tahap pertama dan 22 Mei sampai 2 Juni 2017 untuk tahap ke dua.

Ia merinci telah merinci pertama yang dilakukan oleh 219 warga yang belum pernah menunaikan haji dan ada 12 warga yang masuk dalam kuota cadangan. Kemudian di tahap ke dua dilakukan oleh 55 warga yang telah pernah berhaji, lanjut usia dan terpisah keberangkatan. Calon haji Bukittinggi telah lunasi BPIh.

"Sedangkan untuk yang 12 warga yang masuk dalam kuota cadangan ini merupakan warga yang menyertakan surat pernyataan bahwa dirinya bersedia berangkat atau tidak berangkat tahun ini bergantung terpenuhi atau tidaknya kuota," tambahnya.

Seusai hari raya idul fitri nanti atau tepatnya pada 11 Juli 2017, calon jamaah haji akan mulai mengikuti pembinaan haji di tingkat kecamatan dan tingkat kota. Pelaksanaan bimbingan di tingkat kota akan dilakukan pada 11 dan 20 Juli 2017 dan pada tingkat kecamatan pada 12 sampai 19 Juli 2017.

Mengingat bahwa semakin dekatnya pelaksanaan ibadah haji, ia mengimbau agar calon jamaah haji harus selalu rutin melakukan pengecekan kesehatan di fasilitas kesehatan terdekat dari tempat tinggal.

"Kami juga mengaharapkan arahan dari anggota keluarga yang selalu memperhatikan kondisi kesehatan orangtua karena umumnya jamaah adalah para orangtua dan ibadah haji akan lebih banyak melibatkan fisik," paparnya.

Telah dijadwalkan bahwa jamaah asal Bukittinggi akan masuk asrama haji di Padang pada 4 Agustus 2017 dan berangkat dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) langsung menuju Madinah pada 5 Agustus 2017.

Terkait dengan masa tunggu haji, ia menginformasikan masyarakat masih harus menunggu hingga 2032 atau selama15 tahun bila mendaftar pada saat ini.

0 Response to "288 Calon Haji Bukittinggi Telah Lunasi BPIH"